Kolaborasi dan Kemitraan

Kolaborasi dan kemitraan merupakan bagian strategis dalam pengembangan Program Studi Tadris Biologi untuk meningkatkan kualitas pendidikan, riset, dan pengabdian kepada masyarakat. Melalui kerja sama dengan berbagai mitra, baik institusi pendidikan, lembaga riset, instansi pemerintah, dunia industri, maupun organisasi masyarakat, program studi mendorong terciptanya pembelajaran yang kontekstual dan relevan dengan kebutuhan zaman. Kolaborasi ini diwujudkan dalam berbagai bentuk kegiatan, seperti magang, asistensi mengajar, riset kolaboratif, pengabdian masyarakat, serta pengembangan kompetensi mahasiswa dan dosen. Dengan memperkuat jejaring kemitraan, Program Studi Tadris Biologi berkomitmen menghasilkan lulusan yang adaptif, berdaya saing, dan mampu memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan dunia pendidikan.

Mitra Kerja sama

Cakupan Kerja sama

1. Artificial Intelligence Center Indonesia (AICI)

Kerja sama terkait penyediaan program magang

2. Sobat Mengajar

Kerja sama terkait penyediaan program magang

3. Indonesian Education Promoting Foundation (IEPF) Japan

Kerja sama terkait penyediaan program magang

Mitra Kerja sama
Cakupan Kerja sama

1. Artificial Intelligence Center Indonesia (AICI)

Kerja sama terkait penyediaan program magang

2. Sobat Mengajar

Kerja sama terkait penyediaan program magang

3. Indonesian Education Promoting Foundation (IEPF) Japan

Kerja sama terkait penyediaan program magang

4. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten Wilayah Kota Tangerang Selatan

Kerja sama terkait kegiatan pembelajaran dengan mengundang dosen tamu DN dan LN

5. Pusat Riset Biosistematika dan Evolusi – Badan Riset dan Inovasi Nasional 

Kerja sama terkait kegiatan pembelajaran dengan mengundang dosen tamu DN dan LN

6. Taman Nasional Baluran Jawa Timur Direktorat Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem

Kerja sama terkait kegiatan pembelajaran dengan mengundang dosen tamu DN dan LN

7. Universitas Negeri Yogyakarta

Kerja sama terkait pengembangan kurikulum

8. Indonesian Education Promoting Foundation (IEPF) Japan

Kerja sama terkait penyediaan program magang

9. Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Propinsi Banten

Kerja sama terkait kegiatan pembelajaran dengan mengundang dosen tamu DN dan LN

10. UIN Ar-Raniry Aceh

Kerja sama terkait penyediaan program magang

11. DAAD Scholarship Program Related to SDGs and Environmental Issues

Kerja sama terkait kesempatan kerja

Mitra Kerja sama

Cakupan Kerja sama

1. Artificial Intelligence Center Indonesia (AICI)

Kerja sama terkait penyediaan program magang

2. Sobat Mengajar

Kerja sama terkait penyediaan program magang

3. Indonesian Education Promoting Foundation (IEPF) Japan

Kerja sama terkait penyediaan program magang

4. Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN)

Kerja sama terkait kegiatan pembelajaran dengan mengundang dosen tamu DN dan LN

5. Sekolah Kharisma Bangsa

Kerja sama terkait kegiatan pembelajaran dengan mengundang dosen tamu DN dan LN

6. Universitas Halu Oleo  

Kerja sama terkait kegiatan pembelajaran dengan mengundang dosen tamu DN dan LN

7. Leiden University the Netherlands

Kerja sama terkait kegiatan pembelajaran dengan mengundang dosen tamu DN dan LN

8. Himpunan Pendidik dan Peneliti Biologi Indonesia (HPPBI)  

Kerja sama terkait kegiatan pembelajaran dengan mengundang dosen tamu DN dan LN

9. SMAN 2 Kota Bogor

Kerja sama terkait kegiatan pembelajaran dengan mengundang dosen tamu DN dan LN

Dosen Tamu Telaah Kurikulum Biologi: Alumni Berbagi 

pbio.fitkuinjkt.id, 16 Desember 2023, 21.41 WIB

Program studi Tadris Biologi mengadakan kuliah umum dan sekaligus sharing session dalam tema alumni berbagi. Kegiatan ini merupakan kuliah umum penutup mata kuliah telaah kurikulum biologi SMA. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui zoom meeting yang menghadirkan seorang alumni yang hebat yaitu Kak Laila Mahmudah. Ia merupakan alumni UIN Jakarta dan sekarang menjadi mahasiswi yang sedang menempuh program magister di Helsinki University. Kegiatan ini dihadiri oleh dosen pengampu mata kuliah  telaah kurikulum biologi SMA yaitu Dr. Yanti Herlanti, M.Pd., ketua program studi Tadris Biologi, yaitu Meiry Fadilah Noor, M.Si., dan mahasiswa/i semester 5. Inti dari kegiatan ini membahas mengenai tujuan dan prinsip dasar pendidikan, sistem pendidikan di Finlandia, kesetaraan dalam pendidikan, tingkatan pendidikan, dan sejarah serta sistematika kurikulum di Finlandia. 

Dosen Tamu Universitas Halu Oleo Kendari : Keragaman Desain Eksperimen dan Kaidah Pengambilan Kesimpulan

pbio.fitkuinjkt.id, 06 Desember 2023, 19.33 WIB

Di penghujung tahun 2023, FITK didatangi dosen dari Universitas Halu Oleo Kendari dalam rangka dosen tamu yang dilaksanakan di ruang teater Mahmud Yunus Lantai 3 FITK UIN Jakarta. Kegiatan ini sekaligus mendukung tugas akhir mahasiswa yang bertemakan "Keragaman Desain Eksperimen dan Kaidah Pengambilan Kesimpulan". Pembicara pada kuliah umum ini merupakan dosen program studi pendidikan IPA yang bernama Dr. Fahyuddin, M.Pd. Kehadiran beliau disambut oleh tadris kimia dan tadris biologi. Sebelum acara berakhir, diadakan sesi tanya jawab. Beberapa mahasiswa memanfaatkan momen ini sebagai wadah untuk bertanya dan berkonsultasi terkait penelitian yang akan diajukan pada proposal penelitian. 

Studium Generale: The Urgency of Environmental Education for Sustainable Development

pbio.fitkuinjkt.id, 30 Oktober 2023, 17.22 WIB

Program studi Tadris Biologi dan Tadris IPS Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta bekerjasama dengan Leiden University, the Netherlands menyelenggarakan Studium Generale yang bertempat di Teater Mahmud Yunus, Lantai 3, FITK. Studium Generale kali ini mengusung tema The Urgency of Environmental Education for Sustainable Development dengan narasumber Dr. Elena Burgous Martinez yang dimoderatori oleh Eny S. Rosyidatun, M.A. selaku dosen Tadris Biologi. Acara ini dihadiri oleh lebih dari 90 peserta yang terdiri atas mahasiswa tadris biologi, tadris IPS, dan dosen dari kedua tadris tersebut. Elena membuka dengan pengenalan dirinya dan dilanjutkan dengan penjabaran isu/penelitian yang telah ia lakukan di Pulau Nain dan Pulau Bogu. Pentingnya menjaga lingkungan untuk pembangunan berkelanjutan tak dapat diabaikan dan sangat bergantung pada pengelolaan sumber daya alam. 

Dosen Tamu Implementasi Kurikulum Merdeka di Sekolah

pbio.fitkuinjkt.id, 21 Oktober 2023, 15.01 WIB

Kuliah umum kali ini mengusung tema Kurikulum Merdeka dan Perencanaan Pembelajaran Biologi SMA/MA dengan narasumber guru penggerak mata pelajaran biologi dari SMAN 2 Kota Bogor yaitu Aryati, S.Pd., M.Pd. yang dimoderatori oleh Dina Rahma Fadlilah, M.Si selaku dosen Tadris Biologi. Mahasiswa semester 5 Tadris Biologi yang tengah memperdalam ilmu mengenai perencanaan pembelajaran biologi SMA/MA dalam kurikulum merdeka. Ibu Aryati membuka kuliah umum dengan ice breaking kemudian dilanjutkan dengan penjabaran serta praktik kurikulum Merdeka yang telah dilakukan beliau dalam pembelajaran biologi di sekolah tempat beliau mengajar. Kegiatan perkuliahan ini membuat mahasiswa antusias untuk mempelajari lebih dalam mengenai penerapan pembelajaran biologi menggunakan kurikulum Merdeka di kelas. 

Kuliah umum Aplikasi Kurikulum Cambridge

pbio.fitkuinjkt.id, 17 Juni 2023, 19.37 WIB

Kegiatan ini menghadirkan narasumber yang telah menjadi guru di salah satu sekolah internasional yaitu Anggit Trijuniarti, S.Pd. Pelaksanaan kegiatan dipandu oleh Trie Artha Rinjani selaku Master of Ceremony dan Solihin, M.Pd. selaku moderator. Acara ini dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Akademik sekaligus pengampu matakuliah Telaah Kurikulum, Dr. Yanti Herlanti, M.Pd., Ketua Program Studi Tadris Biologi, Meiry Fadilah Noor, M.Si., dosen serta tenaga kependidikan Tadris Biologi lainnya. Hadir pula alumni Tadris Biologi dan acara ini diwajibkan bagi mahasiswa Tadris BIologi tingkat 3 (mahasiswa semester 6). Materi yang disampaikan mengenai pengertian kurikulum, kurikulum cambridge, dan pengaplikasian kurikulum Cambridge. Pengaplikasian kurikulum ini meliputi tahapan dan langkah pembelajaran disertai pemaparan contoh buku yang digunakan siswa sekolah internasional. 

Kuliah umum Rekonstruksi Filogenetik Sistematika Tumbuhan 

pbio.fitkuinjkt.id, 14 Juni 2023, 20.12 WIB

Program studi Tadris Biologi telah berkomitmen untuk menyelenggarakan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk memperkaya pengetahuan dan keterampilan mahasiswa dalam bidang biologi. Salah satu kegiatan yang menjadi bagian penting dari rangkaian tersebut adalah kuliah umum dengan tema "Rekonstruksi Filogenetik". Tema ini dipilih dengan sengaja karena memiliki relevansi yang besar dalam memahami asal usul kehidupan dan hubungan kekerabatan antara organisme hidup. Adapun narasumber yang dihadirkan dalam kegiatan workshop ini merupakan peneliti BRIN yaitu Muhammad Rifqi Hariri, M.Si. Peserta dalam kegiatan terdiri dari mahasiswa semester 4 Tadris Biologi sebanyak 84 orang. Mereka dibekali pemahaman tentang konsep filogenetik dapat memberikan dasar yang kuat dalam mengajar materi biologi evolusioner kepada siswa. Melalui kuliah umum ini, diharapkan peserta dapat memperluas wawasan dan pemahaman mereka tentang rekonstruksi filogenetik serta penerapannya dalam konteks pendidikan. 

Workshop Akademik Tadris Biologi: Penulisan Proposal Hibah Penelitian Luar Negeri (Nagao)

pbio.fitkuinjkt.id, 12 Juni 2023, 19.01 WIB

Workshop akademik Tadris Biologi merupakan kerjasama dengan Himpunan Pendidik dan Peneliti Biologi Indonesia (HPPBI) yang mengusung tema Penulisan Proposal Hibah Penelitian Luar Negeri. Kegiatan ini menghadirkan pemateri dari Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Dr. Rida Oktorida Khastini, M.Si. 

Get 30% off your first purchase

X